fbpx
3 Penggunaan Data Science pada industri Minyak & Gas

3 Penggunaan Data Science pada Industri Minyak & Gas (Migas)

By Wahyu Kwan   |   18 Januari 2021

Saat ini, industri minyak dan gas (Migas) bumi sedang mengandalkan teknologi data berbasis digital untuk mengoptimalkan hasil eksplorasi, produksi, dan pascaproduksi. Teknologi lama seperti frekuensi tinggi, geophone, dan lain lainnya, jika digabungkan dengan teknologi baru akan menghasilkan berbagai variasi data yang relatif. Dalam artikel ini, kita akan membahas mengenai peran Data Science di industri Minyak dan Gas. 

MENINGKATKAN HASIL PRODUKSI

Dalam dunia serba digital, apapun dapat dilakukan secara efisien. Kamu bisa merekam video dan membuat konten dalam hitungan detik, atau bahkan menganalisa keuangan finansial sebuah perusahaan. Apa hubungannya dengan industri Migas ini? Kesamaannya terletak pada penggunaan algoritma. Dengan bantuan algoritma, kamu dapat melakukan apapun dengan mudah, termasuk untuk industri minyak dan gas. Dengan menganalisa hasil data proyek sebelumnya, Big Data dapat memprediksi performa proyek yang akan datang dengan tingkat pemulihan dan produksi minyak yang sudah dioptimalkan. Selain itu, analisa yang tepat juga dapat membantu kegiatan pengeboran dan penemuan sumber baru. 

MANAJEMEN DATABASE

Industri minyak dan gas bumi biasanya dibagi menjadi 3 sektor yaitu:

  • Eksplorasi – proses mencari potensi ladang minyak dalam tanah atau air, mengebor sumur eksplorasi, dan membawa minyak atau gas ke permukaan.
  • Produksi – proses penyimpanan, memproduksi, dan transportasi minyak dan gas.
  • Pascaproduksi – proses pemurnian minyak dan gas mentah hingga menjadi bahan seperti bensin, serta pemasaran dan distribusi produk.

Proses eksplorasi minyak dan gas bumi merupakan hal yang sangat kompleks dengan melibatkan banyak variabel data. Dari banyak variabel yang dihasilkan, hanya ada beberapa data yang sesungguhnya relevan terhadap proses eksplorasi. Oleh karena itu, Manajemen Data sangatlah dibutuhkan untuk memudahkan proses tersebut. Teknologi modern seperti Seismic Software dan Data Visualization dapat digunakan untuk mendapatkan insights yang bermanfaat, seperti untuk mengidentifikasi dan pemetaan waduk minyak baru. Machine Learning juga digunakan untuk meningkatkan akurasi hasil dari analisa data. 

Ternyata Data Science tidak hanya membantu tahap eksplorasi, tetapi juga berperan di tahap kedua, yaitu tahap produksi. Data Scientists dapat mengaplikasikan teknik Predictive Analytics untuk mengoptimalkan transportasi, penyimpanan, dan juga penilaian resiko jalur pipa.

3 Penggunaan Data Science pada Industri Minyak & Gas

KESEHATAN MANUSIA DAN LINGKUNGAN

Jika kamu pernah membaca koran atau mendengar berita, pastinya kamu pernah melihat kejadian buruk dalam industri Migas. Contohnya seperti pertumpahan minyak di Karawang pada tahun 2019 atau kecelakaan saat proses pengeboran. Kedua contoh tersebut adalah salah satu tantangan terbesar bagi industri Migas. Bagaimana cara pemain-pemain dalam industri Migas ini mengatasi masalah tersebut? 

Salah satu solusi yang mereka terapkan adalah menggunakan Big Data Analysis. Hasil analisa yang diperoleh mesin dapat membantu mendeteksi kesalahan dan memberi peringatan sebelum hal-hal buruk terjadi. Alhasil, data science dapat memperkecil probabilitas terjadinya kecelakaan dan memaksimalkan efektifitas serta performa sebuah proyek secara keseluruhan.

PENUTUPAN

Data Science memiliki beberapa peran dalam industri migas. Teknologi seperti Machine Learning, Data Analysis, dan Data Visualization dapat membantu para penyedia tenaga kerja di bidang migas untuk mencari lokasi pengeboran terbaik, meningkatkan hasil produksi, dan mengurangi dampak terhadap kesehatan manusia dan lingkungan kita.

Nah, sekarang kamu sudah mengerti betapa pentingnya Data Science dalam industri minyak dan gas bumi. Kalau artikel ini bermanfaat buat kamu, jangan lupa untuk share ke teman-temanmu ya!

Yuk belajar data science di Algoritma Data Science Education Center! Kamu bisa ikut berbagai kelas data science untuk pemula, salah satunya di program Academy kami.

PELAJARI LEBIH LANJUT

The last comment and 10 other comment(s) need to be approved.

Related Blog

Distributed Processing
Apa Itu Data Analysis Expressions?
jadi data scientist
Cara Menjadi Data Scientist Handal
Distributed Processing
Mengenal Apa Itu Distributed Processing

Saat ini, industri minyak dan gas (Migas) bumi sedang mengandalkan teknologi data berbasis digital untuk mengoptimalkan hasil eksplorasi, produksi, dan pascaproduksi. Teknologi lama seperti frekuensi tinggi, geophone, dan lain lainnya, jika digabungkan dengan teknologi baru akan menghasilkan berbagai variasi data yang relatif. Dalam artikel ini, kita akan membahas mengenai peran Data Science di industri Minyak dan Gas. 

MENINGKATKAN HASIL PRODUKSI

Dalam dunia serba digital, apapun dapat dilakukan secara efisien. Kamu bisa merekam video dan membuat konten dalam hitungan detik, atau bahkan menganalisa keuangan finansial sebuah perusahaan. Apa hubungannya dengan industri Migas ini? Kesamaannya terletak pada penggunaan algoritma. Dengan bantuan algoritma, kamu dapat melakukan apapun dengan mudah, termasuk untuk industri minyak dan gas. Dengan menganalisa hasil data proyek sebelumnya, Big Data dapat memprediksi performa proyek yang akan datang dengan tingkat pemulihan dan produksi minyak yang sudah dioptimalkan. Selain itu, analisa yang tepat juga dapat membantu kegiatan pengeboran dan penemuan sumber baru. 

MANAJEMEN DATABASE

Industri minyak dan gas bumi biasanya dibagi menjadi 3 sektor yaitu:

  • Eksplorasi – proses mencari potensi ladang minyak dalam tanah atau air, mengebor sumur eksplorasi, dan membawa minyak atau gas ke permukaan.
  • Produksi – proses penyimpanan, memproduksi, dan transportasi minyak dan gas.
  • Pascaproduksi – proses pemurnian minyak dan gas mentah hingga menjadi bahan seperti bensin, serta pemasaran dan distribusi produk.

Proses eksplorasi minyak dan gas bumi merupakan hal yang sangat kompleks dengan melibatkan banyak variabel data. Dari banyak variabel yang dihasilkan, hanya ada beberapa data yang sesungguhnya relevan terhadap proses eksplorasi. Oleh karena itu, Manajemen Data sangatlah dibutuhkan untuk memudahkan proses tersebut. Teknologi modern seperti Seismic Software dan Data Visualization dapat digunakan untuk mendapatkan insights yang bermanfaat, seperti untuk mengidentifikasi dan pemetaan waduk minyak baru. Machine Learning juga digunakan untuk meningkatkan akurasi hasil dari analisa data. 

Ternyata Data Science tidak hanya membantu tahap eksplorasi, tetapi juga berperan di tahap kedua, yaitu tahap produksi. Data Scientists dapat mengaplikasikan teknik Predictive Analytics untuk mengoptimalkan transportasi, penyimpanan, dan juga penilaian resiko jalur pipa.

3 Penggunaan Data Science pada Industri Minyak & Gas

KESEHATAN MANUSIA DAN LINGKUNGAN

Jika kamu pernah membaca koran atau mendengar berita, pastinya kamu pernah melihat kejadian buruk dalam industri Migas. Contohnya seperti pertumpahan minyak di Karawang pada tahun 2019 atau kecelakaan saat proses pengeboran. Kedua contoh tersebut adalah salah satu tantangan terbesar bagi industri Migas. Bagaimana cara pemain-pemain dalam industri Migas ini mengatasi masalah tersebut? 

Salah satu solusi yang mereka terapkan adalah menggunakan Big Data Analysis. Hasil analisa yang diperoleh mesin dapat membantu mendeteksi kesalahan dan memberi peringatan sebelum hal-hal buruk terjadi. Alhasil, data science dapat memperkecil probabilitas terjadinya kecelakaan dan memaksimalkan efektifitas serta performa sebuah proyek secara keseluruhan.

PENUTUPAN

Data Science memiliki beberapa peran dalam industri minyak dan gas. Teknologi seperti Machine Learning, Data Analysis, dan Data Visualization dapat membantu para penyedia tenaga kerja di bidang minyak dan gas untuk mencari lokasi pengeboran terbaik, meningkatkan hasil produksi, dan mengurangi dampak terhadap kesehatan manusia dan lingkungan kita.

Nah, sekarang kamu sudah mengerti betapa pentingnya Data Science dalam industri minyak dan gas bumi. Kalau artikel ini bermanfaat buat kamu, jangan lupa untuk share ke teman-temanmu ya!

Yuk belajar data science di Algoritma Data Science Education Center! Kamu bisa ikut berbagai kelas data science untuk pemula, salah satunya di program Academy kami.

PELAJARI LEBIH LANJUT

Related Blog

Real Time Processing
Perbedaan Batch Processing dan Real Time Processing
Metode Pengolahan Data
Tipe, Langkah, dan Metode Pengolahan Data
Batch Processing
Mengenal Batch Processing dan Implementasinya
The last comment and 10 other comment(s) need to be approved.